Home » » Cara Setting Menambah Channel Siaran di Receiver Matrix Apple III HD PVR Full

Cara Setting Menambah Channel Siaran di Receiver Matrix Apple III HD PVR Full

Receiver parabola Matrix Apple III HD PVR Full adalah receiver yang bagus dan praktis untuk pencarian otomatis maupun secara manual siaran tvnya dan sudah berteknologi MPEG4. Kemudian keunggulannya adalah sudah di lengkapi video recording atau bisa untuk merekam video pada siaran tv dan disimpan pada memory USB (flash disc, kartu MMC melalui cut rider.
Mungkin ada yang kesulitan dalam menambah channel siaran tv di receiver Matrix Apple III HD PVR Full? Baik saya akan share caranya.

Bagaimana cara setting dan memprogram menambah channel siaran di receiver Matrix Apple III HD PVR Full secara manual?
Pada remote control receiver anda silahkan pilih/tekan:
Menu kemudian pilih Cari Siaran kemudian  Pengaturan Antena kemudian pilih satelit yg akan di tambah channel/Siaran (Transponder) nya,
kemudian pada remote control receiver anda tekan Tombol Go To, maka akan muncul daftar Frequensi channel/siaran dan ada pilihan-pilihan:
Tombol Merah berfungsi untuk Tambah siaran/Frekuensi (Transponder)
Tombol Hijau berfungsi untuk Ubah Frekuensi/Transponder
Tombol Kuning berfungsi untuk Hapus Frekuensi/Trasponder
Tombol Biru berfungsi untuk cari siaran dari frekuensi yg diinginkan, atau kalau ingin mencari channel/siaran lebih dari satu frekuensi bisa dg menandai beberapa frekuensi dengan cara menekan tombol OK.



Receiver Matrix Apple III HD

Jika anda ingin menambah channel pada receiver Matrix Apple III HD PVR Full secara otomatis, caranya adalah:
Pada remote control silahkan anda tekan Menu kemudian tekan cari siaran kemudian pilih pengaturan antena kemudian pilih satelite kemudian tekan tombol biru kemudian pilih mode pencarian: Otomatis dan Acak: FTA (siaran gratis) atau SEMUA (siaran gratis maupun berbayar) dan Tipe jaringan pilih Semua/DTV/Radio kemudian tekan Tombol OK dan tekan Tombol Exit.

Cara memasukkan kode biss key pada receiver Matrix Apple III HD PVR Full adalah:
Pada remote control receiver anda silahkan tekan tombol Go To kemudian tekan tombol tanda panah ">" kemudian silahkan masukkan kode Bisskey nya dan jika sudah pilih "OK" kemudian tekan tombol EXIT dua kali.

Blog Archive